Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan mental yang sering kali terjadi pada kaum muda, RoCMHI turut ikut dalam lomba Virtual Ideathon. Acara tersebut merupakan lomba ideathon yang diselenggarakan oleh Volunteers.ae United Arab Emirate pada setiap tahunnya. Acara Virtual Ideathon berbasiskan ide untuk para volunteers di seluruh dunia dengan tujuan membangun ketahanan dalam komunitas. Di dalam lomba tersebut, terdapat 3 sektor yang terdiri dari medical, mental health support, dan support the vulnerable. Acara lomba ideathon dilaksanakan marathon selama 3 hari yang berisikan seminar, mentoring, dan pitching. Para volunteers diminta untuk mengembangkan solusi yang berkelanjutan dan berdampak pada tantangan dari beberapa tema utama tanggapan global terhadap pandemi COVID19.
Pada tanggal 9 - 11 November 2020, berkolaborasi dengan Yayasan Peduli Musik Anak Indonesia yang merupakan salah satu mitra RoCMHI, tim beranggotakan 5 orang yang terdiri dari Dionisius Agnuza, Ghea Farassania, Annisa Shabrina Z., Fatimah Shofa Ulhaq, Nabilah Amalina Rozi dipercaya untuk mengikuti UAE Virtual Ideathon 2020. Dalam kompetisi ini, tim RoCMHI berhasil masuk dalam 24 tim yang ikut grand final setelah lolos dari seleksi 282 tim. Dari 3 sektor pada lomba ideathon, tim RoCMHI menjadi satu-satunya tim yang berasal dari Indonesia di dalam sektor mental health support dan berkompetisi melawan 7 tim lainnya. Meskipun tidak memenangkan perlombaan, tim RoCMHI senang dan bangga dapat meramaikan Virtual Ideathon. Siaran ulang perlombaan dapat diakses pada kanal youtube resmi UAE Virtual Ideathon 2020
0 Comments
Leave a Reply. |
Archives
March 2021
Categories |